Berita Terkini

KOMPAK DI LAPANGAN KUAT DI PENGAWASAN KPU DAN BAWASLU BERSATU

Halo Sobat Pemilih, Untuk menjaga kesehatan jasmani sekaligus mempererat silaturahmi, Komisi Pemilihan Umum bersama Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Malaka melaksanakan olahraga bersama pada Jumat (22/08/2025). Kegiatan yang berlangsung pada pukul 08.30 WITA di halaman Gudang Logistik KPU Kabupaten Malaka dan diikuti oleh jajaran Komisioner, Sekretaris, serta staf dari kedua lembaga. Sebelum memulai kegiatan, kedua tim lembaga tersebut melakukan berbagai gerakan peregangan ringan. Kegiatan olahraga yang dilakukan yakni Olahraga Badminton, Tenis Meja dan Futsal. Ketua KPU Kabupaten Malaka, Yuventus A. Bere menyampaikan bahwa olahraga rutin setiap hari Jumat ini menjadi salah satu cara untuk menjaga stamina agar tetap prima dalam menjalankan tugas karena tubuh yang sehat akan mendukung pikiran yang segar, sehingga pekerjaan bisa lebih fokus dan maksimal. Sementara itu, Anggota Komisioner Bawaslu Malaka, Aprianus P. Niron menambahkan bahwa kebersamaan antara KPU dan Bawaslu Kabupaten Malaka tidak hanya ditunjukkan dalam tugas penyelenggara dan pengawas pemilu dan pemilihan, tetapi juga dalam kegiatan positif seperti olahraga. Hal ini sangat penting karena membangun sinergi bukan hanya saat menjalankan tugas di kantor, tetapi juga dalam menjaga kesehatan. Kegiatan olahraga bersama ini ditutup dengan minum bersama yang dinikmati secara sederhana oleh seluruh tim kedua lembaga. Melalui rutinitas ini, KPU dan Bawaslu Kabupaten Malaka berharap mampu terus menjaga kebugaran jasmani sekaligus memperkuat koordinasi dan kebersamaan dalam mengemban amanah demokrasi di Kabupaten Malaka. #KPUMalaka #KPUMelayani

UPACARA HUT KE-80 KEMERDEKAAN RI PENUH KHIDMAT

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Malaka turut memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan melaksanakan upacara bendera yang berlangsung di halaman Gudang Logistik KPU Kabupaten Malaka, Minggu (17/08/2025). Dengan mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, upacara ini menjadi momentum bagi seluruh jajaran KPU Kabupaten Malaka untuk bersyukur dan mengingat kembali bagaimana pahlawan terdahulu berjuang dalam memerdekakan Indonesia sehingga diharapkan untuk meneguhkan kembali semangat kebersamaan, nasionalisme, dan pengabdian terhadap bangsa. Ketua KPU Kabupaten Malaka, Yuventus A. Bere dalam amanatnya menyampaikan bahwa semangat kemerdekaan harus terus dihidupkan dalam setiap langkah, khususnya dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai penyelenggara pemilu dan pemilihan. Selain itu, menekankan komitmen untuk terus menjaga solidaritas antarpegawai KPU Kabupaten Malaka walaupun dengan beragam budaya dan latar belakang. Nilai-nilai persatuan dan kedaulatan rakyat sebagai dasar dalam bekerja harus ditingkatkan. Dengan begitu, kesejahteraan dan kemajuan bangsa dapat diwujudkan bersama-sama. Upacara berlangsung dengan penuh khidmat, dihadiri oleh seluruh Anggota KPU dengan nuansa pakaian nusantara tepatnya pakaian adat Malaka, Sekretaris, serta staf KPU Kabupaten Malaka. Prosesi pengibaran bendera merah-putih dilakukan dengan tertib, diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dinyanyikan penuh semangat. Kegiatan ini sekaligus menjadi pengingat bagi seluruh jajaran KPU Malaka bahwa perjuangan para pahlawan harus dilanjutkan dengan kerja nyata, integritas, dan pelayanan yang maksimal kepada rakyat. #KPUMalaka #KPUMelayani

KPU KABUPATEN MALAKA GELAR RAKOR PEREKRUTAN KELOMPOK PENYELENGGARA PEMUNGUTAN SUARA (KPPS)

Pada tanggal 8 Desember 2023 Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Malaka menggelar Rapat Koordinasi Perekrutan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di  Hotel Nusa Dua Betun, dengan menghadirkan seluruh anggota PPK  dan Sekretaris PPK serta Ketua PPS se-Kabupaten Malaka, guna memperkuat peran mereka dalam proses pembentukan dan perekrutan KPPS yang akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Plh. Ketua KPU Kabupaten Malaka Yoseph Ruang dalam rakor menyampaikan bahwa tujuan dari  rakor tersebut untuk mengidentifikasi apa yang akan menjadi hambatan atau permasalahan serta menyamakan persepsi dalam proses eksekusi di lapangan. Penyelenggara tingkat Adhoc terdiri dari 127 PPS di Desa dan 12 PPK di Kecamatan yang berada di Kabupaten Malaka, agar memastikan proses rekrutmen KPPS benar-benar profesional dan dipastikan sudah memenuhi syarat sesuai regulasi yang ada. Sebagaimana kita ketahui bahwa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Malaka berjumlah 670 yang tersebar di 127 Desa. KPPS yang bertugas tiap TPS berjumlah 7 (tujuh) orang, sehingga total KPPS yang akan direkrut KPU Kabupaten Malaka berjumlah 4.690 orang. Pengumuman dan sosialisasi perekrutan KPPS tersebut sudah mulai dibuka pada tanggal 11 Desember 2023. Saat ini, disamping pengumuman, juga dilakukan proses penerimaan berkas pendaftaran oleh calon-calon KPPS hingga tanggal 20 Desember 2023. Setelah itu Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) bersama panitia pemungutan suara (PPS) akan melakukan tahapan verifikasi dan seleksi KPPS.  KPPS terpilih akan dilantik pada tanggal 25 Januari 2024. Seluruh berkas calon KPPS yang dinayatakan lolos akan diunggah ke aplikasi Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Adhoc (SIAKBA). Setelah dilantik, KPPS akan bekerja terhitung selama satu bulan hingga 25 Februari 2024. Dalam Kegiatan rakor tersebut, selain dihadiri Plh. Ketua KPU Kabupaten Malaka, juga dihadiri oleh Sekretaris KPU Kabupaten Malaka Marsel D.I.Taneo. Persyaratan menjadi anggota KPPS secara umum adalah, WNI, berusia 17 - 55 tahun, tidak terdaftar sebagai anggota partai politik maupun tim kampanye, tidak pernah dipidana dan berdomisili dalam wilayah kerja KPPS. Sedangkan syarat khusus adalah, harus memiliki kesehatan yang prima dan diutamakan dapat mengoperasikan handphone berbasis Android. Karena untuk rekapitulasi suara, KPPS harus mengisinya lewat aplikasi Sirekap Mobile. Karena itu, dalam rangka memaksimalkan seluruh tugas dan fungsi sebagaimana disyaratkan di atas, setelah pelantikan, KPU Kabupaten Malaka akan membekali KPPS dengan kegiatan bimtek termasuk simulasi rekapitulasi perhitungan suara dengan menggunakan Aplikasi Sirekap yang akan digunakan pada 14 Februari 2024 nanti.

Kpu Kabupaten Malaka menerima Kunjungan dari SMP Kristen Betun

Jumat, 15 september 2023 Komisi Pemilihan Umum mendapat kunjungan dari SMP Kristen Betun dalam rangka Implementasi Kurikulum Merdeka (Pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar/P5 dengan Tema Suara Demokrasi). Didampingi Guru, siswa-siswi SMP Kristen ditemui langsung oleh Ketua KPU Yuventus A bere,bersama Anggota KPU divisi Hukum Bartimeus Nahak dan Sekretaris KPU Yustiunus R. Klau. Kunjungan ini mendapat nilai positif dari KPU Kabupaten Malaka. Bertempat di aula Kantor KPU siswa-siswi SMP Kristen mendapatkan pengetahun singkat mengenai Pentingnya Pemilu dalam Demokrasi, Sejarah Pemilu dan Penyelenggara Pemilu, KPU Malaka juga memberikan informasi partai partai peserta PEMILU tahun 2024. Semangat dan antusiasme para siswa-siswi ini, ditunjukan dari pertanyaan pertanyaan yang diberikan oleh siswa-siswi ini. Salah satu siswa menanyakan tentang langkah langkah pemlihan umum (tahapan dalam Pemilihan umum) dan dijawab langsung oleh Ketua KPU Kabupaten malaka. Para siswa-siswi ini juga diajak berkeliling di Rumah Pintar Pemilu KPU Kabupaten Malaka.  

Seremoni Serah Terima Kirab Pemilu Tahun 2024 di KPU Kabupaten Malaka

Pada hari Selasa, 7 Maret 2023 pukul 14.30 Wita bertempat di Kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Malaka, diselenggarakan kegiatan Seremoni Serah Terima Kirab Pemilu Tahun 2024 dari KPU Kabupaten TTU kepada KPU Kabupaten Malaka. Kegiatan tersebut merupakan salah satu metode atau cara sosialisasi dan pendidikan pemilih bagi masyarakat, yang berdampak pada peningkatan pemahaman terkait pemilu bagi seluruh masyarakat dan tingkat partisipasi masyarakat. Pelaksanaan kegiatan ini mengundang unsur Forkompinda, Bawaslu Kabupaten Malaka, Ormas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pemangku Kepentingan lainnya serta masyarakat/Pemilih di Kabupaten Malaka. Kegiatan Kirab Pemilu Tahun 2024 bertujuan untuk mensosialisasikan dan memperkenalkan partai politik serta para peserta pemilu tahun 2024 dengan seluas-luasnya kepada masyarakat. Mobil kirab ini akan berada di KPU Kabupaten Malaka selama 6 hari, yaitu mulai dari tanggal 7 Maret 2023 merupakan kegiatan Seremoni Serah Terima Kirab Pemilu Tahun 2024 dari KPU Kabupaten TTU kepada KPU Kabupaten Malaka, tanggal 8-11 Maret 2023 kami menuju titik-titik yang sudah dijadwalkan untuk melakukan sosialisasi atau pendidikan pemilih kepada masyarakat, dan hari terakhir tanggal 12 Maret 2023 mobil kirab bersama 18 bendera partai politik akan diserahkan kepada KPU Kabupaten Belu di perbatasan Malaka dan Belu untuk dilanjutkan. Kirab pemilu tahun 2024  juga merupakan salah satu cara atau metode untuk meningkatkan edukasi, agar mampu membentuk pemilih cerdas. Kendaraan yang digunakan untuk mengangkut 18 bendera parpol nasional dilengkapi pula dengan tulisan ajakan kepada masyarakat untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilih mereka dalam pemilu. Ketua KPU Kabupaten Malaka Makarius Bere Nahak dalam sambutannya berpesan kepada penyelenggara yang dipimpimnya bahwa, ‘Saya percaya dengan pengalaman yang kita miliki dalam penyelenggaraan pemilu-pemilu sebelumnya, kita memiliki bekal pengetahuan yang cukup untuk mempersiapkan Pemilu 2024 jauh lebih baik dibandingkan Pemilu-pemilu sebelumnya’. Pemilu 2024 memiliki tantangan yang kompleks, tantangan yang tidak hanya dapat diatasi oleh penyelenggara pemilu saja tapi juga membutuhkan dukungan dan pelibatan banyak pihak. Terima kasih.

Populer

Belum ada data.